Contoh Proposal Proyek Perangkat Lunak

A.      LATAR BELAKANG
Teknologi Informasi berperan penting dalam memperbaiki kualitas suatu Instansi. Penggunaannya tidak hanya sebagai proses otomatisasi terhadap akses informasi, tetapi juga menciptakan akurasi, kecepatan, dan kelengkapan sebuah sistem yang terintegrasi, sehingga proses organisasi yang terjadi akan efisien, terukur, fleksibel.
Bahkan dewasa ini perkembangan Teknologi Informasi mulai mendapat sambutan positif dari masyarakat. Perkembangannya tidak hanya disambut dan dinikmati oleh kalangan bisnis maupun pemerintah saja, tetapi juga mulai merambah dalam dunia pendidikan karena ketersediaan informasi yang terintegrasi makin penting dalam mendukung upaya menciptakan generasi penerus bangsa yang kompetitif.
Untuk mendukung kegiatan pembelajaran,  peranan perpustakaan sangat dirasakan oleh civitas akademika.
Sekolah Menengah Atas  memiliki sumber daya yang memungkinkan untuk dibuatnya suatu Sistem Informasi manajemen Perpustakaan.

B.       TUJUAN
Adapun tujuannya adalah sebagai beriikut :
1.    Memudahkan kegiatan pendaftaran calon anggota perpustakaan
2.    Memudahkan para pelaku perpustakaan dalam hal pengelolaan data maupun pencarian data.
3.    Menjamin keamanan data sehingga memudahkan dalam pengambilan keputusan.

C.      TIM PEMBUAT SISTEM

NO
Nama
Peranan
Posisi
1
Chandra Adi W
System Analis
Project Manager
2
Putu Wirawan
Programmer
Anggota
3
Saiful Ma’arif
Programmer
Anggota
4
Maulana Akbar W
Desainer
Anggota
5
M. Pandu Prabowo
Desainer
Anggota
6
Nanda Yuliantoro
Teknisi
Anggota

D.      LINGKUP PROYEK
1.    Membuat spesifikasi dan desain software
2.    Coding
3.    Instalasi software
4.    Tes dan dokumentasi
5.    Pemeliharaan data

E.       RESOURCES
1.    Manpower
a.    System Analis
b.    Desainer
c.    Programmer
d.   Technician
2.    Peralatan dan perlengkapan : oleh pihak tim.

F.       WORK BREAKDOWN STRUCTURE (WBS)
1.    Membuat spesifikasi dan design software
a.    Membuat prototype spesifikasi dan design software
b.    Review dari perpustakaan yang bersangkutan
c.    Fixing spesifikasi dan design software
2.    Coding 
3.    Instalasi software
4.    Tes dan dokumentasi
a.    Tes
b.    Dokumentasi
6.  Pemeliharaan data
a.    Insert data
b.    Update data (Jika perlu)
c.    Hapus data (Jika perlu)
G.      PENJADWALAN
SIMBOL
NAMA KEGIATAN
A
Membuat prototype spesifikasi dan design
Software
B
Review dari perpustakaan yang bersangkutan
C
Fixing spesifikasi dan design software
D
Coding
E
Instalasi software
F
Tes
G
Dokumentasi
H
Pemeliharaan data

H.      ESTIMASI BIAYA
NO
KEGIATAN
BIAYA (Rp)
1
Analisis Sistem
500.000
2
Desain Fungsi
800.000
3
Pemrograman
2.000.000
4
Pengujian
300.000
5
Pelatihan
500.000
6
Pemeliharaan
750.000
7
Dokumentasi
250.000
Jumlah Biaya
5.100.000

I.         PENUTUP
Demikian proposal proyek perangkat lunak Sistem Informasi Perpustakaan ini dibuat, adapun kekurangan dan kelebihannya merupakan merupakan hasil dari konsep yang telah dirancang.

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Contoh Proposal Proyek Perangkat Lunak"

Post a Comment